Monday 31 October 2016

Hasil Moto GP Sepang 2016


Moto GP Sepang hari ini berhasil dimenangkan oleh rider dari Tim Ducati, Andrea Dovizioso. Dovi mampu mematahkan mematahkan puasa podium pertamanya di musim ini. Dovi sukses catatkan waktu 42:27.333.

Menyusul di belakang Dovi di posisi runner up dan ketiga di menangi dua rider tim Yamaha Moviestar Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo, Valentino Rossi mengunci posisi runner up di podium sepang dan sekaligus runner up di klasemen MOTO GP musim ini dengan nilai sementara 236 poin yang tidak akan bisa lagi dikejar oleh Jorge Lorenzo dengan selisih 28 poin di belakang Rossi

Jalannya Pertandingan

Dalam seri Moto Gp kali ini pembalap akan menempuh 20 lap, posisi depan pada starting Grid di tempati oleh Andrea Dovizioso ditempat pertama,Valentino Rossi di tempat kedua dan Jorge Lorenzo mengisi di posisi ketiga. Marq Marquez, Carl Crutchlow dan Andrea Ianone mengisi di baris kedua starting Grid.

Setelah start Lorenzo langsung melesat di posisi terdepan kemudian diambil alih oleh Marquez, belum genap satu lap Rossi memimpin race diikuti oleh Ianone dan Dovizioso hingga lap kedua.

Di lap ke tiga Ianone berhasil take over Rossi dan memimpin race hingga lap ke empat. track yang basah membuat para rider hati-hati dengan poin pengereman dan ban. lap ke lima Rossi dan Ianone saling ambil alih posisi dan dimenangkan oleh Rossi.

Di lap ke tujuh Ianone berhasil kembali merebut posisi terdepan, dan posisi ini bertahan sampai 2 lap ke depan. Di lap ke sepuluh Marquez berhasil take over Curtchlow dan maju ke posisi 4 di belakang Lorenzo.

Pada lap kesebelas Rossi berhasil mengambil alih posisi dari Ianone dan kembali terjadi saling take over posisi terdepan oleh Rossi dan Ianone di lap ini yang kemudian diikuti jatuhnya Marquez di tikungan 11. Marquez berhasil bangkit dan re Join pertandingan di posisi 14.

Pada lap ke 13 dengan kondisi aspal yang mulai mengering Ianone salah perhitungan dalam pengereman terjatuh di lap ini. Rossi di posisi pertama,Dovisiozo kedua dan Lorenzo ketiga.

4 lap tersisa Dovizioso mampu over take Rossi yang melebar. Dengan kondisi ban basah dan sirkuit yang mulai mengering Rossi dengan bijak untuk lebih mementingkan safety dan merelakan posisi pertama kepada Dovi hingga race berakhir.

Musim ini masih menyisakan 1 seri lagi, yaitu seri pamungkas di sirkuit Ricardo Tormo-Valencia pada tanggal 13 November mendatang.

BACA JUGA
Rossi & Lorenzo Crash, Marquez World Champion Moto GP 2016

No comments:

Post a Comment